Home » Blog » Cegah Corona, Polbangtan Gowa Semprot Disinfektan di Sekitar Kampus

Cegah Corona, Polbangtan Gowa Semprot Disinfektan di Sekitar Kampus

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Gowa melakukan penyemprotan cairan desinfektan di pemukiman sekitar kampus pada Selasa (24/3). Penyemprotan ini sebagai langkah mencegah penyebaran virus corona jenis baru atau COVID-19. Sehari sebelumnya, penyemprotan dilakukan di area kantor dan asrama mahasiswa. Disinfektan yang digunakan hasil racikan sendiri sesuai anjuran pemerintah.

Kantor Lurah Romang Lompoa menjadi lokasi awal penyemprotan, dilanjutkan ke pemukiman penduduk hingga kembali ke area kampus. “Tidak bisa ditanggapi dengan santai, tapi jangan juga sampai panik” kata Direktur Polbangtan Gowa Syaifuddin di sela-sela penyemprotan. “Kita tidak boleh lengah, waspadai penyebarannya dengan mengurangi aktivitas keluar rumah dan berinteraksi dengan banyak orang” lanjut Syaifuddin.

Penyemprotan disinfektan ini wujud kepedulian Polbangtan Gowa kepada masyarakat sekitar kampus. Diharapkan kegiatan ini mampu memutus penyebaran virus COVID-19 yang sudah menjadi pandemi global.